Mutiara karya Syeikh Abdul Qadir Jailani
Betapa sering kau berkata, apa yang mesti kulakukan, apa yang mesti kugunakan (untuk mencapai tujuanku)? Tetaplah di tempatmu. Jangan melampaui batasmu, sampai jalan keluar dikurniakan bagimu dari-Nya yang telah memerintahkanmu untuk tinggal di tempatmu. Allah berfirman: "Wahai orang-orang beriman, bersabarlah, senantiasa berteguhlah dan jagalah kewajibanmu terhadap Allah." (QS 3:199) "Kesabaran dan keimanan serupa dengan kepala dan tubuh." "Sesungguhnya kesabaran akan diberi pahala yang tak terhingga." (QS 39:10) "Barangsiapa menjaga kewajibannya terhadap Allah, maka Ia akan membuatkan baginya tempat, dan memberinya rezeki yang tak diduganya." (QS 65:123) "Barangsiapa beriman kepada Allah, maka Ia mencukupi-Nya." (QS 65:3) "Demikianlah Kami balasi mereka yang berbuat kebajikan terhadap yang lain." (QS 6:85) "Sesungguhnya Allah mencintai orang yang berbuat kebajikan terhadap orang lain." (QS 3:133) |